PELAKSANAAN SHALAT LIMA WAKTU
A.
Pengertian
Shalat
Shalat ialah berharap hati kepada
Allah sebagai ibadah, dengan penuh kekhusyukan dan keikhlasan di dalam beberapa
perkataan dan perbuatan, yang dimulai dengan takbir dan diakhiri dengan salam
serta menurut syarat-syarat yang telah ditentukan syara’.
B.
Syarat
Wajib Shalat
1. Islam
2. Baligh
3. Berakal
4. Suci
dari haid dan nifas
5. Telah
mendengar dakwah Islam
C.
Syarat Sah
Shalat
1. Suci
dari hadats kecil dan besar
2. Suci
badan, pakaian dan tempat dari najis
3. Menutup
aurat. Bagi laki-laki, antara pusat dan lutut; sedang perempuan seluruh badan,
kecuali muka dan kedua telapak tangan
4. Masuk
waktu yang telah ditentukan
5. Menghadap
kiblat
6. Mengetahui
antara fardhu dan sunah
7. Menjauhi
perkara yang membatalkan shalat
D.
Rukun
Shalat
- Niat
- Takbiratul ihram
- Berdiri tegak bagi yang kuasa
- Membaca surah Al-Fatihah pada tiap-tiap rakaat
- Rukuk dengan tumakninah
- I’tidal dengan tumakninah
- Sujud dua kali dengan tumakninah
- Duduk di antara dua sujud dengan tumakninah
- Duduk tasyahud akhir dengan tumakninah
- Membaca tasyahud akhir
- Membaca shalawat kepada Nabi Muhammad Saw. ketika tasyahud akhir
- Membaca salam yang pertama
- Tertib. Berurutan mengerjakan rukun-rukun tersebut
E.
Yang
Membatalkan Shalat
- Berhadats
- Terkena najis yang tidak dimaafkan
- Berkata dengan sengaja walau satu huruf yang memberi pengertian
- Terbukanya aurat, apabila tidak ditutup seketika
- Mengubah niat. Misalnya ingin memutuskan shalat
- Makan atau minum walaupun sedikit
- Bergerak berturut-turut tiga kali dalam satu rukun
- Melompat dengan keras walaupun sekali
- Membelakangi kiblat
- Menambah rukun yang berupa perbuatan. Seperti rukuk dan sujud
- Tertawa terbahak-bahak
- Mendahului imam dengan dua rukun fi’li dan tertinggal dua rukun fi’li tanpa uzur
- Murtad (keluar dari Islam)
F.
Sunah
Dalam Melakukan Shalat
- Sunah Ab’adh
1) Membaca
tasyahud awal
2) Membaca
shalawat pada tasyahud awal
3) Membaca
shalawat atas keluarga Nabi Saw. pada tasyahud akhir
4) Membaca
qunut pada shalat shubuh dan shalat witir pada pertengahan hingga akhir
Ramadhan
- Sunah Hai’at
1) Mengangkat
kedua belah tangan ketika takbiratul ihram, ketika akan rukuk, ketika i’tidal,
dan ketika berdiri dari tahiyat awal
2) Meletakkan
telapak tangan yang kanan di atas pergelangan yang kiri ketika bersedekap
3) Membaca
do’a iftitah setelah takbiratul ihram
4) Membaca
ta’awwudz
5) Membaca
amin sesudah membaca Fatihah
6) Membaca
surah Al-Qur’an pada dua rakaat permulaan (rakaat pertama dan kedua) setelah
memaca Fatihah
7) Mengeraskan
bacaan Fatihah dan surah pada rakaat pertama dan kedua pada shalat maghrib,
isya’ dan shubuh selain makmum
8) Membaca
takbir ketika gerakan naik turun
9) Membaca
tasbih ketika rukuk dan sujud
10) Membaca
“Sami’allahu liman hamidah” ketika bangkit dari rukuk dan membaca “Rabbana
lakal hamdu ...” ketika i’tidal
11) Meletakkan
telapak tangan di atas paha pada waktu duduk tasyahud awal dan akhir, dengan
membentangkan jari-jari tangan kiri dan menggenggamkan yang kanan kecuali jari
telunjuk
12) Duduk
iftirasy dalam semua duduk shalat
13) Duduk
tawarruk (bersimpuh) pada waktu duduk tasyahud akhir
14) Membaca
salam yang kedua
15) Memalingkan
muka ke kanan dan ke kiri masing-masing waktu membaca salam yang pertama dan
kedua
G.
Perbuatan
Makruh Dalam Shalat
- Menaruh telapak tangannya di dalam lengan bajunya ketika takbiratul ihram, rukuk dan sujud
- Menutup matanya rapat-rapat
- Terbuk kepalanya
- Bertolak pinggang
- Memalingkan muka ke kiri dan ke kanan
- Memejamkan mata
- Menengadah ke langit
- Menahan hadats
- Berludah
- Mengerjakan shalat di atas kuburan
- Melakukan hal-hal yang mengurangi kekhusyukan shalat
H.
Perbedaan
Laki-laki dan Perempuan Dalam Shalat
No.
|
Laki-laki
|
Perempuan
|
1
|
Merenggangkan
dua siku tangnnya dari kedua lambungnya waktu rukuk dan sujud
|
Merapatkn
satu anggota kepada anggota lainnya
|
2
|
Waktu
rukuk dan sujud mengangkat perutnya dari dua pahanya
|
Meletakkan
perutnya pada dua tangan/sikunya ketika sujud
|
3
|
Menyaringkan
suaranya/bacaannya pada shalat jahr
|
Merendahkan
suaranya/bacaanya di hadapan laki-laki lain, yakni yang bukan muhrimnya
|
4
|
Bila
membertahu sesuatu kepada imam maka membaca tasbih, yakni “Subhanallah”.
|
Bila
membertahu sesuatu kepada imam dengan bertepuk tangan, yakni tangan yang
kanan dipukulkan pada punggung telapak tangan kiri
|
5
|
Aurat
laki-laki dalam shalat adalah anggota badan antara pusat dan lutut
|
Aurat
perempuan dalam shalat adalah seluruh tubuhnya, kecuali wajah dan kedua belah
telapak tangan
|
I.
Tata Cara
Melaksanakan Shalat Lima Waktu
- Cara-cara Mengerjakan Shalat
1) Berniat
Berdiri tegak menghadap kiblat dan
niat mengerjakan shalat. Niat shalat menurut shalat yang dikerjakan, misalnya
shalat shubuh. Niat shalat dalam hati, dan untuk memudahkan maka dapat
dilafalkan dalam bentuk “Ushalli”.
أُصَلِّىْ
فَرْضَ الصُّبْحِ رَكْعَتَيْنِ مُسْتَقْبِلَ الْقِبْلَةِ أَدَاءً مَأْمُوْمًا/إِمَامًا
ِللهِ
تَعَالىٰ
Saya menyengaja shalat fardhu shubuh
dua rakaat menghadap kiblat mengikut imam/menjadi imam karena Allah Ta’ala
أُصَلِّىْ
فَرْضَ الظُّهْرِ أَرْبَعَ رَكَعَاتٍ مُسْتَقْبِلَ الْقِبْلَةِ أَدَاءً مَأْمُوْمًا/إِمَامًا
ِللهِ
تَعَالىٰ
Saya menyengaja shalat fardhu zhuhur
empat rakaat menghadap kiblat mengikut imam/menjadi imam karena Allah Ta’ala
أُصَلِّىْ
فَرْضَ الْعَصْرِ أَرْبَعَ رَكَعَاتٍ مُسْتَقْبِلَ
الْقِبْلَةِ أَدَاءً مَأْمُوْمًا/إِمَامًا ِللهِ
تَعَالىٰ
Saya menyengaja shalat fardhu ‘ashar
empat rakaat menghadap kiblat mengikut imam/menjadi imam karena Allah Ta’ala
أُصَلِّىْ
فَرْضَ الْمَغْرِبِ ثَلاَثَ رَكَعَاتٍ مُسْتَقْبِلَ
الْقِبْلَةِ أَدَاءً مَأْمُوْمًا/إِمَامًا ِللهِ
تَعَالىٰ
Saya menyengaja shalat fardhu
maghrib tiga rakaat menghadap kiblat mengikut imam/menjadi imam karena Allah
Ta’ala
أُصَلِّىْ
فَرْضَ الْعِشَاءِ أَرْبَعَ رَكَعَاتٍ مُسْتَقْبِلَ
الْقِبْلَةِ أَدَاءً مَأْمُوْمًا/إِمَامًا ِللهِ
تَعَالىٰ
Saya menyengaja shalat fardhu ‘isya
empat rakaat menghadap kiblat mengikut imam/menjadi imam karena Allah Ta’ala
2) Takbiratul
Ihram
Takbiratul Ihram dengan mengangkat
kedua tangan seraya membaca “Allahu Akbar”.
أَللهُ
أَكْبَرُ
3) Doa
Iftitah
Setelah takbiratul ihram kedua belah
tangan disedekapkan pada dada. Kemudian membaca doa iftitah
- Bacaan Do’a Iftitah
أَللهُ
أَكْبَرُ كَبِيْرًا وَالْحَمْدُ ِللهِ
كَثِيْرًا وَسُبْحَانَ اللهِ
بُكْرَةً وَّأَصِيْلاً
Allah Mahabesar lagi sempurna
kebesran-Nya, segala puji hanya kepunyaan Allah, puian yang banyak, dan
Mahasuci Allah di waktu pagi dan petang.
إِنِّىْ
وَجَّهْتُ وَجْهِيَ لِلَّذِىْ فَطَرَ السَّمٰوَاتِ وَاْلأَرْضَ حَنِيْفًا مُسْلِمًا
وَّمَا أَنَا مِنَ الْمُشْرِكِيْنَ
Sesungguhnya aku menghadapkan
wajahku (hatiku) kepada Tuhan yang menciptakan langit dan bumi dengan keadaan
lurus penuh kepasrhan dan aku bukanlah dari golongan kaum musyrikin.
إِنَّ
صَلاَتِىْ وَنُسُكِىْ وَمَحْيَايَ وَمَمَاتِىْ ِللهِ
رَبِّ الْعَالِمِيْنَ
Sesungguhnya shalatku, ibadahku, hidup
dan matiku hanya untuk Allah Tuhan seluruh alam.
لاَشَرِيْكَ
لَهُ وَبِذٰلِكَ أُمِرْتُ وَأَنَا مِنَ الْمُسْلِمِيْنَ
Tidak ada sekutu bagi-Nya dan dengan
itu aku diperintahkan (untuk tidak menyekutukan-Nya). Dan aku dari golongan
orang muslimin.
- Surah Al-Fatihah
بِسْمِ
اللهِ
الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ
1. Dengan
nama Allah Yang Maha Pengasih, Maha Penyayang
أَلْحَمْدُ ِللهِ
رَبِّ الْعَالَمِيْنَ
2. Segala
puji bagi Allah, Tuhan seluruh alam
اَلرَّحْمٰنِ
الرَّحِيْمِ
3. Yang
Maha Pengasih, Maha Penyayang
مٰلِكِ
يَوْمِ الدِّيْنِ
4. Pemilik
hari pembalasan
إِيَّاكَ
نَعْبُدُ وَإِيَّاكَ نَسْتَعِيْنُ
5. Hanya
kepada-Mu kami menyembah dan hanya kepada-Mu kami mohon pertolongan
إِهْدِنَا
الصِّرَاطَ الْمُسْتَقِيْمَ
6. Tunjukilah
kami jalan yang lurus
صِرَاطَ
الَّذِيْنَ أَنْعَمْتَ عَلَيْهِمْ غَيْرِ الْمَغْضُوْبِ عَلَيْهِمْ وَلآَ
الضَّآلِّيْنَ
7. Jalan
orang-orang yang Engkau beri nikmat kepada mereka, bukan (jalan) mereka yang dimurkai,
dan bukan pula (jalan) mereka yang sesat.
آمِيْنَ
Semoga Allah memperkenankan
- Surah-surah Pendek dan Mudah Dihafal
Apabila pada rakaat pertama surah
yang dibaca al-Kafirun, maka pada rakaat kedua surah al-Ikhlash. Dan apabila
pada rakaat pertama surah al-Falaq, maka pada rakaat kedua surah an-Nas.
Berikut ini di antara surah-surah
pendek tersebut berserta terjemahnya.
1) Surah
Al-Kafirun
بِسْمِ
اللهِ
الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ
Dengan nama Allah Yang Maha
Pengasih, Maha Penyayang
قُلْ
يٰآأَيُّهَالْكٰفِرُوْنَ
1. Katakanlah:
Hai orang-orang kafir,
لآَ
أَعْبُدُ مَا تَعْبُدُوْنَ
2. aku
tidak akan menyembah apa yang kamu sembah.
وَلآَ أَنْتُمْ
عٰبِدُوْنَ مَآ أَعْبُدُ
3. dan
kamu bukan penyembah Tuhan yang aku sembah.
وَلآَ أَنَا
عٰبِدٌ مَّا عَبَدْتُمْ
4. dan
aku tidak pernah menjadi penyembah apa yang kamu sembah,
وَلآَ أَنْتُمْ
عٰبِدُوْنَ مَآ أَعْبُدُ
5. dan
kamu tidak pernah (pula) menjadi penyembah Tuhan yang aku sembah.
لَكُمْ
دِيْنُكُمْ وَلِيَ دِيْنِ
6. untukmu
agamamu, dan untukkulah, agamaku.
2) Surah
Al-Ikhlash
بِسْمِ
اللهِ
الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ
Dengan nama Allah Yang Maha
Pengasih, Maha Penyayang
قُلْ
هُوَ اللهُ
أَحَدٌ
1.
Katakanlah:
Dia-lah Allah, yang Maha Esa
اللهُ
الصَّمَدُ
2.
Allah
adalah Tuhan yang bergantung kepada-Nya segala sesuatu.
لَمْ
يَلِدْ وَلَمْ يُوْلَدْ
3.
Dia tiada
beranak dan tidak pula diperanakkan,
وَلَمْ
يَكُنْ لَـهٗ
كُفُوًا أَحَدٌ
4.
dan tidak
ada seorangpun yang setara dengan Dia.
3) Surah
Al-Falaq
بِسْمِ
اللهِ
الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ
Dengan nama Allah Yang Maha
Pengasih, Maha Penyayang
قُلْ
أَعُوْذُ بِرَبِّ الْفَلَقِ
1.
Katakanlah:
"Aku berlindung kepada Tuhan yang menguasai subuh,
مِنْ
شَرِّ مَا خَلَقَ
2.
dari
kejahatan makhluk-Nya,
وَمِنْ
شَرِّ غَاسِقٍ إِذَا وَقَبَ
3.
dan dari
kejahatan malam apabila telah gelap gulita,
وَمِنْ شَرِّ النَّفّثٰتِ فِى الْعُقَدِ
4.
dan dari
kejahatan wanita-wanita tukang sihir yang menghembus pada buhul-buhul
وَمِنْ
شَرِّ حَاسِدٍ إِذَا حَسَدَ
5.
dan dari
kejahatan pendengki bila ia dengki.
4) Surah
An-Nas
بِسْمِ
اللهِ
الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ
Dengan nama Allah Yang Maha Pengasih,
Maha Penyayang
قُلْ
أَعُوْذُ بِرَبِّ النَّاسِ
1.
Katakanlah:
"Aku berlidung kepada Tuhan (yang memelihara/menguasai) manusia.
مَلِكِ
النَّاسِ
2.
raja manusia.
إِلهِ
النَّاسِ
3.
sembahan
manusia.
مِنْ
شَرِّ الْوَسْوَاسِ اْلخَنَّاسِ
4.
dari
kejahatan (bisikan) syaitan yang biasa bersembunyi,
الَّذِىْ
يُوَسْوِسُ فِىْ صُدُوْرِ النَّاسِ
5.
yang
membisikkan (kejahatan) ke dalam dada manusia,
مِنَ
اْلجِنَّةِ وَالنَّاسِ
6.
dari
(golongan) jin dan manusia.
- Rukuk
Selesai membaca surah, lalu
mengangkat kedua tangan setinggi telinga seraya membaca “Allahu Akbar” (takbir
intiqal), kemudian rukuk (badan membungkuk, kedua tangan memegang lutut dan
ditekukkan antara punggung dan kepala supaya rata). Setelah cukup sempurna
bacalah tasbih berikut 3x:
سُبْحَانَ
رَبِّيَ الْعَظِيْمِ
وَبِحَمْدِهٖ
Mahasuci Tuhanku Yang Maha Agung, dan dengan pujian
bagi-Nya
- I’tidal
Setelah naik rukuk, bangkitlah tegak
dengan mengangkat kedua belah tangan setentang telinga, seraya membaca:
سَمِعَ
اللهُ
لِمَنْ حَمِدَهٗ
Allah mendengar pujian orang yang
memuji-Nya
رَبَّنَا
لَكَ الْحَمْدُ مِلْءُ السَّمٰوَاتِ وَمِلْءُ اْلأَرْضِ وَمِلْءُ مَاشِئْتَ مِنْ شَيْئٍ
بَعْدُ
Ya Tuhan kami! Bagi-Mu segala puji
sepenuh langit dan bumi, dan sepenuh apapun sesuatu yang Engkau kehendaki
sesudah itu
- Sujud
|
سُبْحَانَ
رَبِّيَ اْلأَعْلى وَبِحَمْدِهٖ
Mahasuci Tuhanku Yang Maha Tinggi,
dan dengan pujian bagi-Nya
- Duduk antara Dua Sujud
Setelah sujud kemudian duduk serta
membaca “Allahu Akbar” (takbir intiqal). Dan ketika duduk membaca:
رَبِّ
اغْفِرْلِىْ وَارْحَمْنِىْ وَاجْبُرْنِىْ وَارْفَعْنِىْ وَارْزُقْنِىْ وَاهْدِنِىْ
وَعَافِنِىْ وَاعْفُ عَنِّىْ
Ya Allah! Ampunilah dosaku,
kasihilah aku, cukupkanlah kekuranganku, angkatlah derajatku, berilah rezki
kepadaku, berilah aku petunjuk, berilah kesehatan kepadaku, dan berilah ampunan
kepadaku
- Sujud Kedua
Sujud kedua (untuk shalat dua
rakaat) ketiga (untuk shalat tiga rakaat) dan keempat (untuk shalat empat
rakaat) dikerjakan seperti sujud yang pertama, baik caranya maupun bacaannya.
- Duduk Tasyahud/Tahiyat Awal
Pada rakaat kedua, kalau kita shalat
tiga rakaat atau rakaat, maka kita duduk untuk membaca tasyahud/tahiyat awal,
dengan duduk kaki kanan tegak dan telapak kaki kiri diduduki. Kemudian membaca:
اَلتَّحِيَّاتُ
الْمُبَارَكَاتُ الصَّلَوَاتُ الطَّيِّبَاتُ
ِللهِ
Segala kehormatan, keberkahan, kebahagiaan
dan kebaikan itu kepunyaan Allah
اَلسَّلاَمُ
عَلَيْكَ أَيُّهَاالنَّبِيُّ وَرَحْمَةُ اللهِ
وَبرَكَاتُهُ
Keselamatan atas engkau wahai Nabi
Muhammad, dan rahmat Allah serta keberkahan-Nya
|
Keselamatan itu semoga tercurah untuk
kami dan atas semua hamba Allah yang shaleh
|
Aku bersaksi bahwa tidak ada tuhan
melainkan Allah, dan aku bersaksi bahwa sesungguhnya Nabi Muhammad adalah
utusan Allah
|
Ya Allah! Limpahkanlah rahmat kepada
Nabi Muhammad
-
ٰٰ
وَعَلى
الِ سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ
Dan atas keluarga Nabi Muhammad
Cara duduk tahiyat akhir ialah:
a. Supaya
pantat langsung ke tanah, dan kaki kiri dimasukkan ke bawah kaki kanan
b. Jari-jari
kaki kanan tetap menekan ke tanah
|
|
كَمَا
صَلَّيْتَ عَلى سَيِّدِنَا إِبْرَاهِيْمَ وَعَلى اٰلِ سَيِّدِنَا إِبْرَاهِيْمَ
Sebagaimana telah Engkau beri rahmat
kepada Nabi Ibrahim dan keluarga Nabi Ibrahim
|
|
كَمَا
بَارَكْتَ عَلىٰ سَيِّدِنَا إِبْرَاهِيْمَ وَعَلى اٰلِ سَيِّدِنَا إِبْرَاهِيْمَ
Sebagaimana Engkau telah memberi berkah
kepada Nabi Ibrahim dan keluarga Nabi Ibrahim
فِى الْعَالَمِيْنَ إِنَّكَ حَمِيْدٌ
مَجِيْدٌ
Di seluruh alam, sesungguhnya Engkau
sangat terpuji dan sangat mulia
- Salam
Selesai tahiyat akhir, kemudian salam
dengan menengok ke kanan dan ke kiri dengan membaca:
اَلسَّلاَمُ
عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ
Keselamatan dan rahmat Allah semoga
tetap tercurah pada kamu sekalian
Keterangan:
a. Waktu
membaca salam yang pertama, muka kita menengok ke kanan, dan waktu membaca
salam yang kedua muka kita menengok ke kiri
b. Dengan
salam ini maka berakhirlah shalat kita
- Doa Qunut
Apabila mengerjakan shalat shubuh,
maka pada rakaat yang kedua, pada waktu i’tidal berdiri tegak dari rukuk
setelah membaca “Rabbana lakal hamdu ...” lalu membaca qunut sebagai berikut:
اَللـ<ـهُمَّ اهْدِنِىْ فِيْمَنْ هَدَيْتَ، وَعَافِنِىْ
فِيْمَنْ عَافَيْتَ، وَتَوَلَّنِىْ فِيْمَنْ تَوَلَّيْتَ، وَبَارِكْ لِىْ فِيْمَا أَعْطَيْتَ،
وَقِنِىْ بِرَحْمَتِكَ شَرَّ مَاقَضَيْتَ، فَإِنَّكَ تَقْضِىْ وَلاَيُقْضٰى عَلَيْكَ،
وَإِنَّهُ لاَيَذِلُّ مَنْ وَالَيْتَ.
Ya Allah! Berilah aku petunjuk
seperti orang-orang yang telah Engkau beri petunjuk, berilah aku kesehatan
seperti orang-orang yang telah Engkau beri kesehatan, pimpinlah aku bersama
orang-orang yang telah Engkau pimpin, berilah berkah pada segala apa yang telah
Engkau berikan kepadaku, peliharalah aku dengan rahmat-Mu dari kejahatan yang
Engkau pastikan, karena sesungguhnya Engkaulah yang menetapkan dan tidak ada
yang dapat menetapkan atas Engkau, dan sesungguhnya tidak akan hina orang-orang
yang telah Engkau kasihi.
|
Dan tidaklah akan mulia orang-orang
yang Engkau musuhi, Memberkatilah Engkau wahai Tuhan kami dan Maha Luhurlah
Engkau, segala puji bagi-Mu atas segala yang telah Engkau pastikan, aku mohon
ampun dan kembali/bertaubat kepada-Mu, semoga Allah memberi rahmat kepada Nabi
Muhammad, keluarga dan sahabatnya dan keselamatan.
- Bacaan Zikir Sesudah Shalat
|
أَسْتَغْفِرُ
اللهَ الْعَظِيْمَx)
٣ (ا$لَّذِىْ
لآَ إلهَ
إلاَّ هُوَ اْلحَيُّ الْقَيُّوْمُ وَأَتُوْبُ إِلَيْهِ
Saya mohon ampun kepada Allah Yang
Maha Agung (3x) yang tiada Tuhan melainkan Dia Yang Maha Hidup, Berdiri
Sendiri, dan saya bertaubat kepada-Nya.
|
|
Tidak ada tuhan yang wajib disembah
kecuali Allah, Yang Maha Esa, tidak ada sekutu bagi-Nya. Bagi-Nyalah segala
kerajaan, dan bagi-Nyalah segala pujian. Dialah yang menghidupkan dan mematikan,
dan Dia Maha Kuasa atas segala sesuatu.
Taslim
اَللـ<ـهُمَّ أَنْتَ السَّلاَمُ وَمِنْكَ السَّلاَمُ وَإِلَيْكَ
يَعُوْدُ السَّلاَمُ فَحَيِّنَا رَبَّنَا بِالسَّلاَمِ وَاَدْخِلْنَا اْلجَنَّةَ دَارَ
السَّلاَمِ
Ya Allah! Engkau adalah Zat yang
mempunyai kesejahteraan dan daripada-Mulah kesejahteraan itu, dan kepada-Mulah akan
kembali lagi segala kesejahteraan itu, maka hidupkanlah kami ya Allah dengan
sejahtera. Dan masukkanlah kami ke dalam surga kampung kesejahteraan.
تَبَارَكْتَ
رَبَّنَا وَتَعَالَيْتَ يَاذَااْلجَلاَلِ وَاْلإِكْرَامِ
Engkaulah Tuhan kami yang memberi
berkah dan Engkaulah Yang Maha Tinggi wahai Zat yang memiliki Keagungan dan
Kemuliaan.
Al-Fatihah
Ta’awwudz
أَعُوْذُ
بِاللهِ
مِنَ الشَّيْطَانِ الرَّجِيْمِ
Aku berlindung kepada Allah dari
tipu daya syaitan yang terkutuk
Basmalah
بِسْمِ
اللهِ
الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ
1. Dengan
nama Allah Yang Maha Pengasih, Maha Penyayang
أَلْحَمْدُ ِللهِ
رَبِّ الْعَالَمِيْنَ
2. Segala
puji bagi Allah, Tuhan seluruh alam
اَلرَّحْمٰنِ
الرَّحِيْمِ
3. Yang
Maha Pengasih, Maha Penyayang
مٰلِكِ
يَوْمِ الدِّيْنِÇÍ
4. Pemilik
hari pembalasan
إِيَّاكَ
نَعْبُدُ وَإِيَّاكَ نَسْتَعِيْنُ
5. Hanya
kepada-Mu kami menyembah dan hanya kepada-Mu kami mohon pertolongan
إِهْدِنَا
الصِّرَاطَ الْمُسْتَقِيْمَ
6. Tunjukilah
kami jalan yang lurus
صِرَاطَ
الَّذِيْنَ أَنْعَمْتَ عَلَيْهِمْ غَيْرِ الْمَغْضُوْبِ عَلَيْهِمْ وَلآَ
الضَّآلِّيْنَ
7. Jalan
orang-orang yang Engkau beri nikmat kepada mereka, bukan (jalan) mereka yang
dimurkai, dan bukan pula (jalan) mereka yang sesat.
|
|
|
وَإِلـهُكُمْ
إِلهٌ وَّاحِدٌ لآَ
إِلهَ إِلاَّ هُوَ الرَّحْمٰنُ الرَّحِيْمُ
|
اَللهُ
لآَ إِلهَ إِلاَّ هُوَ اْلحَيُّ
الْقَيُّوْمُ لاَتَأْخُذُهٗ سِنَةٌ وَّلاَنَوْمٌ لَّهٗ مَا فِى السَّمٰوٰتِ وَمَا فِى اْلأَرْضِ مَنْ ذَاالَّذِىْ
يَشْفَعُ عِنْدَهٗٓ إِلاَّ بِإِذْنِهِ يَعْلَمُ
مَابَيْنَ أَيْدِيْهِمْ وَمَاخَلْفَهُمْ وَلاَيُحِيْطُوْنَ بِشَيْئٍ مِنْ عِلْمِهٖٓ إِلاَّ
بِمَا شَآءَ
وَسِعَ كُرْسِيُّهُ السَّمٰوٰتِ وَاْلأَرْضَ وَلاَيَئُوْدُهٗ
حِفْظُهُمَا وَهُوَ الْعَلِيُّ الْعَظِيْمُ
Allah, tidak ada tuhan selain Dia,
Yang Maha Hidup, Yang terus menerus mengurus makhluk-Nya, tidak mengantuk dan
tidak tidur. Milik-Nya apa yang ada di langit dan apa yang ada di bumi. Tidak
ada yang dapat memberi syafaat di sisi-Nya tanpa izin-Nya. Dia mengetahui apa
yang di hadapan mereka, yang di belakang mereka, dan mereka tidak mengetahui
sesuatu apapun tentang ilmu-Nya melainkan apa yang Dia kehendaki.kursi-Nya meliputi
langit dan bumi. Dan Dia tidak merasa berat memelihara keduanya, dan Dia Maha
Tinggi lagi Maha Agung.
|
|
أللّهُمَّ
أَعِنَّا عَلى ذِكْرِكَ وَشُكْرِكَ وَحُسْنِ عِبَادَتِكَ
Ya Allah, kami menyatakan pertolongan
untuk mengingat-Mu, mensyukuri nikmat-Mu, dan memperbaharui kehambaan ibadah pada-Mu
Tasbih 33x
سُبْحَانَ
اللهِ
x٣٣
Maha Suci Allah
Tahmid 33x
أَلْحَمْدُ
ِللهِ
x٣٣
Segala puji bagi Allah
Takbir 33x
أَللهُ
أَكْبَرُ
x٣٣
Allah Maha Besar
أَللهُ
أَكْبَرُ كَبِيْرًا وَالْحَمْدُ ِللهِ
كَثِيْرًا وَسُبْحَانَ اللهِ
بُكْرَةً وَّأَصِيْلاً
Allah Mahabesar lagi sempurna
kebesran-Nya, segala puji hanya kepunyaan Allah, puian yang banyak, dan
Mahasuci Allah di waktu pagi dan petang.
|
|
Tidak ada tuhan yang wajib disembah
kecuali Allah, Yang Maha Esa, tidak ada sekutu bagi-Nya. Bagi-Nyalah segala
kerajaan, dan bagi-Nyalah segala pujian. Dialah yang menghidupkan dan
mematikan, dan Dia Maha Kuasa atas segala sesuatu.
Haukalah
لاَحَوْلَ
وَلاَقُوَّةَ إِلاَّ بِاللهِ الْعَلِيِّ الْعَظِيْمِ
Dan tidak ada daya upaya dan kuat
kuasa melainkan dengan pertolongan Allah Yang Maha Tinggi lagi Maha Agung.
- Doa Sesudah Shalat
أَعُوْذُ
بِاللهِ
مِنَ الشَّيْطَانِ الرَّجِيْمِ
Aku berlindung kepada Allah dari
tipu daya syaitan yang terkutuk
بِسْمِ
اللهِ
الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ
Dengan nama Allah Yang Maha
Pengasih, Maha Penyayang
أَلْحَمْدُ ِللهِ
رَبِّ الْعَالَمِيْنَ. حَمْدًا يُوَافِى نِعَمَهٗ
وَيُكَافِىْ مَزِيْدَهٗ .
Segala puji bagi Allah, tuhan
seluruh alam, dengan pujian yang sesuai dengan nikmat-nikmat-Nya dan memadai
dengan penambahan-Nya.
يَارَبَّنَا
لَكَ الْحَمْدُ كَمَا يَنْبَغِىْ لِجَلاَلِ وَجْهِكَ الْكَرِيْمِ وَعَظِيْمَ سُلْطَانِكَ.
Wahai Tuhan kami! Hanya pada-Mu
segala puji, sebagaimana pujian itu patut terhadap kemuliaan dan keagungan-Mu
serta keluhuran kerajaan-Mu.
|
|
Ya Allah! Limpahkanlah rahmat dan
kesejahteraan kepada Nabi Muhammad dan kepada keluarga Nabi Muhammad.
رَبَّنَا
ظَلَمْنَا أَنْفُسَنَا وَإِنْ لَمْ تَغْفِرْ لَنَا وَتَرْحَمْنَا لَنَكُوْنَنَّ مِنَ
الْخَاسِرِيْنَ.
Ya Tuhan kami! Kami telah menzalimi
diri kami sendiri, jika Engkau tidak mengampuni kami dan memberi rahmmat kepada
kami, niscaya kami termasuk orang-orang yang rugi.
رَبَّنَا
لاَتُؤَاخِذْنَا إِنْ نَسِيْنَا أَوْ أَخْطَأْنَا
Ya Tuhan kami! Janganlah Engkau
hukum kami jika kami lupa atau kami melakukan kesalahan.
رَبَّنَا
وَلاَ تَحْمِلْ عَلَيْنَا إِصْرًا كَمَا حَمَلْتَهُ عَلَى الَّذِيْنَ مِنْ قَبْلِنَا
Ya Tuhan kami! Janganlah Engkau bebani
kami dengan beban yang berat sebagaimana Engkau bebankan kepada orang-orang
sebelum kami.
رَبَّنَا
وَلاَ تُحَمِّلْنَا مَالاَ طَاقَةَ لَنَا بِهِ وَاعْفُ عَنَّا وَاغْفِرْ لَنَا وَارْحَمْنَا
أَنْتَ مَوْلاَنَا فَانْصُرْنَا عَلَى الْقَوْمِ الْكَافِرِيْنَ.
Ya Tuhan kami! Janganlah Engkau
pikulkan kepada kami apa yang tidak sanggup kami memikulnya. Maafkanlah kami,
ampunilah kami, dan rahmatilah kami. Engkaulah pelindung kami, maka tolonglah
kami menghadapi orang-orang kafir.
|
|
Ya Allah! Sesungguhnya kami memohon
kepada-Mu semoga kami mendapat keselamatan dalam agama, kesehatan jasmani, bertambahnya
ilmu pengetahuan, keberkahan dalam rezeki, taubat sebelum kematian, mendapatkan
rahmat ketika menghadapi kematian, dan memperoleh ampunan setelah kematian. Ya
Allah! Ringankanlah atas kami ketika menghadapi huru-hara kematian, kebebasan
dari azab neraka, dan keampunan ketika perhitungan amal.
رَبَّنَا
لاَتُزِغْ قُلُوْبَنَا بَعْدَ إِذْ هَدَيْتَنَا وَهَبْ لَنَا مِنْ لَدُنْكَ رَحْمَةً
إِنَّكَ أَنْتَ الْوَهَّابُ.
Ya Tuhan kami! Janganlah Engkau jadikan
hati kami condong kepada kesesatan sesudah Engkau berikan petunjuk kepada kami,
dan karuniakanlah kami rahmat dari sisi-Mu, sesungguhnya Engkau Maha Pemberi.
رَبَّنَا
هَبْ لَنَا مِنْ أَزْوَاجِنَا وَذُرِّيَّاتِنَا قُرَّةَ أَعْيُنٍ وَّاجْعَلْنَا لِلْمُتَّقِيْنَ
إِمَامًا
Ya Tuhan kami! Anugerahkan kepada
kami dari pasangan kami dan keturunan kami sebagai penyenang hati kami, dan
jadikanlah kami sebagai pemimpin bagi orang-orang yang bertaqwa.
رَبَّنَا
آتِنَا مِنْ لَدُنْكَ رَحْمَةً وَهَيِّئْ لَنَا مِنْ أَمْرِنَا رَشَدًا
Ya Tuhan kami! Berikanlah rahmat
kepada kami dari sisi-Mu dan sempurnakanlah bagi kami petunjuk yang lurus dalam
urusan kami.
رَبَّنَا
آتِنَا فِي الدُّنْيَا حَسَنَةً وَفِي اْلآخِرَةِ حَسَنَةً وَقِنَا عَذَابَ
النَّارِ
|
|
|
وَصَلَّى
اللهُ عَلى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلى الِهٖ
وَصَحْبِهٖ
أَجْمَعِيْنَ. سُبْحَانَ رَبِّكَ رَبِّ الْعِزَّةِ عَمَّا يَصِفُوْنَ وَسَلاَمٌ عَلَى
الْمُرْسَلِيْنَ وَالْحَمْدُ ِللهِ
رَبِّ الْعَالَمِيْنَ.
Dan semoga Allah melimpahkan rahmat
kepada Nabi Muhammad dan kepada keluarganya serta sahabatnya keseluruhan. Maha
Suci Tuhan mu, Tuhan Yang Maha Perkasa dari sifat yang mereka dustakan. Dan
selamat sejahtera bagi para rasul dan segala puji bagi Allah Tuhan seluruh
alam.